fokusbanyumas.id, MotoGP – Pembalap Spanyol, Maverick Vinales, kembali menjadi yang paling cepat di sesi Latihan Bebas (FP) 2 MotoGP Belanda.
Bintang Monster Energy Yamaha itu kali ini mencetak waktu kap 1 menit 33.241 detik, meninggalkan pembalap Portugal, Miguel Oliveira (Red Bull KTM Factory Racing) dengan gap +0.159 detik di posisi dua.
Posisi ketiga diamankan oleh pembalap Prancis, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dengan selisih +0.250 detik.
Sempat mengalami hi side, pembalap Repsol Honda Marc Marquez �sukses mengamankan posisi empat . Sedangkan posisi lima berhasil didapat �rider Suzuki Ecstar, Joan Mir.
Johann Zarco, Alex Rins, dan Jack Miller berada di urutan 6-8. Sedangkan Espargaro bersaudara, Aleix dan Pol, secara berurutan melengkapi 10 besar.
Berikut hasil lengkap FP2 MotoGP Assen, Belanda 2021
- Maverick Vinales, Monster Energy Yamaha 1m 33.241s
- Miguel Oliveira, Red Bull KTM Factory Racing
- Fabio Quartararo, Monster Energy Yamaha
- Marc Marquez, Repsol Honda
- Joan Mir, Suzuki Ecstar
- Johann Zarco, Pramac Racing
- Alex Rins, Suzuki Ecstar
- Jack Miller, Ducati Lenovo
- Aleix Espargaro, Aprilia Racing Team Gresini
- Pol Espargaro, Repsol Honda
- Danilo Petrucci, Tech3 KTM Factory Racing
- Jorge Martin, Pramac Racing
- Alex Marquez, LCR Honda Castrol
- Lorenzo Savadori, Aprilia Racing Team Gresini
- Iker Lecuona, Tech3 KTM Factory Racing
- Enea Bastianini, Avintia Esponsorama
- Brad Binder, Red Bull KTM Factory Racing
- Valentino Rossi, Petronas Yamaha SRT
- Francesco Bagnaia, Ducati Lenovo
- Takaaki Nakagami, LCR Honda Idemitsu
- Garrett Gerloff, Petronas Yamaha SRT
- Luca Marini, Sky VR46 Avintia.
(F13)
