Rabu, Agustus 11, 2021
BerandaGaya HidupKecantikanYuk Cek, Berapa SPF yang Kamu Butuhkan!

Yuk Cek, Berapa SPF yang Kamu Butuhkan!

fokusbanyumas.id, Kecantikan – Sinar matahari berperan penting untuk merangsang pembentukan vitamin D alami dalam tubuh. Namun, paparan sinar ultraviolet (UVA dan UVB) berlebihan dari sinar matahari juga tidak baik untuk kesehatan kulit. Sinar UVA dapat menyebabkan kulit keriput dan penuaan dini, sedangkan UVB dapat menyebabkan kulit terbakar. Paparan sinar UV berlebihan dalam jangka panjang juga diketahui dapat meningkatkan risiko kanker kulit.

Oleh karena itu, kulit Anda membutuhkan perlindungan saat beraktivitas di bawah sinar matahari. Salah satu cara untuk melindungi kulit dari bahaya sinar UV berlebihan adalah menggunakan sunscreen yang memiliki kandungan SPF di siang hari. Tapi tahukah kamu berapa SPF yang kita butuhkan? Yuk, simak penjelasan selengkapnya berikut ini.

SPF atau sun protection factor adalah angka yang mengacu pada level perlindungan terhadap sinar matahari. Angka SPF merujuk pada seberapa lama kulit kamu dapat bertahan di bawah sinar matahari tanpa mengalami sunburn (kulit terbakar) saat menggunakan sunscreen atau tabir surya. Contohnya, jika biasanya kulit Anda akan menjadi kemerahan setelah 15 menit terpapar sinar matahari langsung, dibutuhkan waktu 20 kali lebih lama bagi kulit untuk terbakar bila Anda memakai tabir surya dengan SPF 20. Ini artinya kulit kamu akan terlihat kemerahan setelah 5 jam terpapar sinar matahari.

Yuk Cek, Berapa SPF yang Kamu Butuhkan!

Namun, meski telah menggunakan tabir surya dengan SPF 20, bukan berarti sebelum 5 jam kulit Anda akan aman sepenuhnya dan tidak terbakar sinar matahari. Ada banyak faktor yang turut memengaruhi intensitas paparan sinar UV.

Seseorang yang memiliki kulit putih akan lebih cepat mengalami sunburn daripada orang yang berkulit gelap. Selain itu, faktor geografis, seperti berada di dataran tinggi, bertempat tinggal di daerah sekitar garis khatulistiwa, atau sedang berada di pantai, juga dapat membuat kulit lebih cepat terbakar sinar matahari.

Angka SPF mengacu pada lamanya waktu yang dapat diberikan tabir surya dalam melindungi kulit dari sinar UV. Semakin tinggi angka SPF, semakin lama pula efek proteksi dari tabir surya tersebut.

Selain waktu perlindungan dari sinar UV, angka SPF juga mengacu pada seberapa banyak sinar UV dapat diblokir oleh tabir surya. Menurut Medical News Today, berikut ini adalah penjelasan perbedaan  yang dapat dirangkum. Yuk simak rangkuman dibawah!

  • Untuk SPF di bawah 15: perlindungan rendah
  • SPF 15 hingga 29: perlindungan sedang
  • SPF 30 hingga 49: perlindungan tinggi
  • Sedangkan SPF mulai dari 50 atau lebih: perlindungan sangat tinggi

Buat kamu yang tinggal di daerah beriklim tropis atau wilayah sekitar garis khatulistiwa, misalnya Indonesia, perlu rutin menggunakan tabir surya saat beraktivitas di bawah terik matahari. Tabir surya yang disarankan untuk digunakan di daerah tropis adalah tabir surya dengan SPF minimal 30. (F24)*

Sisi Lain

Berita Populer

error: Konten ini tidak bisa di copy !!